Sejarah

Universitas Putera Batam berdiri pada tahun 2008 yang pada awal nya merupakan sebuah Lembaga Pendidikan Komputer dan Bahasa Inggris yang telah berdiri pada tahun 1992 dengan nama Lembaga Pendidikan Putera Batam, dan berkat landasan yang kuat, visi yang jelas serta dedikasi yang berkesinambungan, dan juga dukungan dari masyarakat Kota Batam maka lembaga pendidikan ini terus berkembang menjadi Akademi Bahasa Asing (ABA) Putera Batam pada tahun 2002.

Dan saat ini Universitas Putera Batam Memiliki 2 Program Pendidikan yaitu Program Sarjana (S1) yang terdiri dari 2 Fakultas dan 9 Program Studi dan Program Pasca Sarjana (S2) dengan Program Studi Manajemen. Berikut Program Studi yang ada di Universitas Putera Batam :


Program Studi                       Jenjang     Gelar
Ilmu Hukum                              S1              S.H.
Manajemen                               S1             S.M.
Akuntansi                                   S1             S.Ak.
Ilmu Komunikasi                       S1             S.I.Kom.
Sastra Inggris                            S1              S.S.
Ilmu Administrasi Negara       S1             S.A.P.
Sistem Informasi                      S1             S.Kom.
Teknik Informatika                   S1            S.Kom.
Teknik Industri                          S1               S.T.

Sesuai dengan SK Mendiknas RI No. 161/D/O/2008. Dengan diterbitkannya SK Mendiknas tentang penyelenggaraan program pendidikan tinggi di atas, maka Universitas Putera Batam tidak perlu melaksanakan Ujian Negara dan diperlakukan sama dengan Perguruan Tinggi Negeri.

Visi

Menjadi salah satu Universitas Swasta terkemuka di bidang Technopreneurship dengan nilai kemandirian dan profesional di tingkat nasional pada tahun 2028.

Misi

1.Menyelenggarakan pendidikan bermutu tinggi.
2.Menyelenggarakan penelitian sesuai dengan kepentingan masyarakat dan bangsa.
3.Menerapkan ilmu pengetahuan dan teknologi guna memajukan kesejahteraan umum dan mencerdaskan kehidupan bangsa.
4.Menjalin kerja sama dengan para stakeholders dalam rangka peningkatan mutuperguruan tinggi.
5.Menempatkan prinsip-prinsip TIK sebagai dasar pengelolaan dan pemanfaatan sumber daya yang profesional dengan penggunaan sistem informasi dan data yang efektif.

Tujuan

1.Menghasilkan lulusan yang berdaya saing global dengan pola piker kepemimpinan yang profesional.
2.Meningkatkan kapasitas ilmu pengetahuan, teknologi, sosial dan humaniora guna untuk mendorong kemajuan bangsa dengan menanam kesadaran bahwa setiap orang mempunyai kemampuan untuk bermanfaat.
3.Memberdayakan masyarakat melalui pengembangan konsep pemecahan masalah dengan menggunakan metode ilmiah dan perbaikan diri yang terusmenerus.
4.Meningkatkan kualitas pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dengan mengkoordinasi berbagai sumber daya internal dan eksternal, dari instansi pemerintah maupun swasta yang ada di dalam dan luar negeri.
5.Meningkatkan kualitas dan kinerja tridarma perguruan tinggi dengan pemanfaatan TIK yang setinggi-tingginya.

Strategi Pengembangan

Pengembangan mutu sumber daya manusia dalam pengelolaan kelembagaan dan pelaksanaan Tridharma Perguruan Tinggi.
Penciptaan atmosfir yang kondusif bagi penerapan good governance dalam penyelenggaraan program dan administrasi pembangunan.
Peningkatan jaringan kerjasama dan partisipasi masyarakat dalam pengembangan Universitas Putera Batam.